Sampang,Samjayanews com-Dihari pers Nasional, Media Center Sakteh (MCS) yang ada di kabupaten Sampang beberapa anggotanya Dalam rangka memeriahkan hari Pers Nasional ke-79 Tahun 2025,menggelar Acara kegiatan donor darah di lapangan Futsal Sila Indah, Jalan Merak, Alun-Alun Trunojoyo kabupaten Sampang, pada hari Jumat barokah (28/2/2025) pagi.
Kegiatan donor darah tersebut, berkolaborasi dengan Palang Merah Indonesia (PMI) yang ada di Kabupaten Sampang, bertujuan mengadakan kegiatan ini untuk meningkatkan kepedulian sosial bersama, khususnya keluarga besar MCS untuk membantu sesama, yang sedang membutuhkan kantong darah yang stoknya mulai menipis.
"Kegiatan yang ada di lapangan futsal Sila Indah ini,berkolaborasi dengan pihak PMI kabupaten Sampang, dalam rangkaian memperingati Hari Pers Nasional atau HPN ke-79, Dengan menyumbangkan setetes darah bisa menyelamatkan sesama dalam agenda kegiatan donor darah,” ujar Mamang selaku Ketua Panitia Acara Donor Darah tersebut.
Ketua Panitia juga menyampaikan, pihaknya menargetkan ada banyak kantong darah yang nantinya akan dikelolah oleh PMI Kabupaten Sampang untuk pasien di rumah sakit ataupun masyarakat yang membutuhkan.
Mamang sebagai ketua panitia berharap, kegiatan ini dapat memberikan dampak yang sangat positif bagi yang membutuhkan darah serta bermanfaat bagi orang-orang yang memerlukan bantuan darah. “Semoga dengan adanya darah yang kita sumbangkan ke (PMI) bisa bermanfaat bagi saudara kita yang membutuhkan bantuan donor darah,” tuturnya dengan semangat.
Sementara itu, salah satu petugas PMI mengungkapkan, manfaat donor sangat besar untuk kebutuhan kantong darah setiap harinya.
“Kegiatan ini sedikit membantu dalam kebutuhan darah setiap bulan di PMI, dimana setiap bulannya kami butuhkan banyak kantong darah,” ucapnya.
Nova salah satu petugas PMI menyampaikan, dengan donor darah sangat membantu screening kesehatan secara GRATIS, untuk mendeteksi beberapa penyakit yang ada dalam tubuh, seperti Hepatitis A, B, Sifilis dan HIV.
“Pada donor darah ini ada fasilitas screening gratis terhadap penyakit yang membahayakan tubuh kita,” katanya.
Adapun peserta yang mendonorkan darahnya yaitu, anggota dari MCS sendiri, masyarakat setempat serta tidak ketinggalan awak media yang datang untuk ikut berpartisipasi mensukseskan Kegiatan bakti Sosial Donor Darah.(Saladin)
dibaca